Info Pesantren
Jumat, 17 Jan 2025
  • Pendidikan Terintegrasi Kader Ulama- Pemimpin Berakhlak Qur'ani Berwawasan Kebangsaan
  • Pendidikan Terintegrasi Kader Ulama- Pemimpin Berakhlak Qur'ani Berwawasan Kebangsaan
6 Desember 2024

AZRIEL ALDRIC JUARA PIDATO TINGKAT NASIONAL DI BANDUNG

Jum, 6 Desember 2024 Dibaca 175x Acara / Berita Terkini

Ananda Azriel Aldric memenangkan lomba tingkat nasional di Bandung. Masuk Perguruan Tinggi Negeri  melalui jalur Program Beasiswa Santri Berprestasi terlihat di depan mata!

Satu lagi catatan tinta emas ditorehkan oleh santri PP Mahasina, Kota Bekasi, atas nama ananda Azriel Aldric, Kelas 12 MA Mahasina. Baru-baru ini,  ia ditetapkan sebagai peraih Juara III dalam Lomba Pidato Bahasa Inggris yang diselenggarakan oleh UIN Gunung Djati Bandung. Kategori lomba ini adalah Lomba Tingkat Nasional.

Meski meraih Juara III, pencapaian ini patut disyukuri karena merupakan peningkatkan dari ananda Azriel Aldric yang sebelumnya sudah menjuarai beberapa kejuaraan tingkat Bekasi atau yang di atasnya, yaitu tingkat Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi). Namun kali ini berhasil menaikkan levelnya menjadi juara di tingkat nasional. Alhamdulillah…!

Secara lebih spesifik, lomba ini diadakan oleh CSSMORA UIN SGD Bandung. CSSMORA merupakan singkatan dari Community of Santri Scholars of Ministry of Religious Affairs. Ini   merupakan sebuah organisasi kekeluargaan yang terdiri dari kumpulan kaum santri yang mendapatkan  beasiswa dari Kementerian Agama untuk melanjutkan ke Perguruan Tinggi Negeri. Program ini biasa disebut dengan Program Beasiswa Santri Berprestasi.

Dengan memenangkan lomba ini,  setelah lulus dari PP Mahasina, sekitar 6 bulan lagi, ananda Azriel Aldric akan semakin mudah untuk menempuh Perguruan Tinggi Negeri dengan berbeasiswa melalui jalur Program Beasiswa Santri Berprestasi.

Sementara itu, Ustaz M. Taufik Al-Hakim yang menjadi pembimbing dari ananda Azriel Aldric selama mengikuti kegiatan lomba merasa bangga atas pencapaian ini. “Ananda Azriel Aldric telah mempersiapkan diri dengan baik, belajar sungguh-sungguh, dan mengikuti proses lomba dengan sabar,” ujar Ustaz yang akrab dipanggil Ustaz Taufik ini.

Ustaz Taufik menjelaskan bahwa kemenangan ini adalah hasil dari usaha, dedikasi dan latihan yang luar biasa dan begitu intensif. “Ananda Azriel telah menunjukkan kepada semua santri bahwa dengan persiapan yang matang, meski di tengah-tengah ujian pondok sekalipun, kita bisa meraih kesuksesan. Semoga keberhasilan ini menjadi motivasi bagi seluruh santri untuk terus belajar dan mengembangkan potensi yang ada,” ungkap Ustaz yang sehari-hari biasa berbicara dengan Bahasa Arab atau Bahasa Inggris ini.

 

Artikel Lainnya

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Pondok Pesantren Mahasina Darul Qur'an Wal Hadits

Jl. Masjid Raya No 50, Kp. Kemang RT/RW: 01/07, Kelurahan Jatiwaringin, Kecamatan Pondokgede, Kota Bekasi, Jawa Barat 17411